Pramuka di lingkungan mahasiswamahasiswa dinilai strategis untuk meningkatkan pemahaman sekaligus wahana praksis penanaman dan pengembangan budaya multikultural dan multireligius. Kegiatan Pramuka yang diikuti utusan dari berbagai daerah, sangat berpotensi mengembangkan multikultural, apalagi diikuti tidak hanya dari Perguruan Tinggi Keagamaan Islam, tetapi juga PTK Non Muslim.
salah satu kegiatan berskala Nasional yang dilaksanakan di lingkungan PTKIN tahun 2016 adalah perkemahan Wirakarya yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan IAIN Kendari sejak tanggal 16 sampai dengan 22 Mei 2016.
Institut Agama Islam Negeri Manado sebagai salah satu PTKIN tidak ketinggalan mengikuti kegiatan tersebut. rombongan yang dipimpin oleh Rektor IAIN Manado, DR. Rukmina Goonibala, M.Si beranggotakan 25 orang yang terdiri atas 20 orang Peserta, dua orang pembina serta dua orang pendamping.
dalam kegiatan perkemahan Wirakarya tersebut, IAIN Manado akan mengikuti beberapa kegiatan. sebagaimana disampaikan oleh Fahri Hullah sebagai pembina, beberapa kegiatan yang akan diikuti oleh IAIN Manado antara lain adalah Pentas Seni Budaya Nusantara, Bedah Rumah, Bakti Sosial,Penanaman Bibit Pohon yang dilakukan sebagian besar di homestay (alebo dan morome) Masakan Nusantara serta berbagai macam kegiatan bernuansa kepramukaan.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.