BAWASLU GELAR “GOES TO CAMPUS” DI IAIN MANADO

iainmanado.official – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Manado Jum’at (20/12) menggelar kegiatan “Bawaslu Goes To Scholl and Campus”. Kali ini, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado menjadi tempat pelaksanaan. Kegiatan yang bertajuk “Peran Bawaslu dalam mengawal demokrasi menjelang pilkada” dihadiri oleh pengurus organisasi mahasiswa (ormawa). Kegiatan kerjasama tersebut dibuka secara resmi oleh Rektor yang diwakili…

By.

min read

iainmanado.official – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Manado Jum’at (20/12) menggelar kegiatan “Bawaslu Goes To Scholl and Campus”. Kali ini, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado menjadi tempat pelaksanaan. Kegiatan yang bertajuk “Peran Bawaslu dalam mengawal demokrasi menjelang pilkada” dihadiri oleh pengurus organisasi mahasiswa (ormawa).

Kegiatan kerjasama tersebut dibuka secara resmi oleh Rektor yang diwakili oleh Wakil Rektor III Dr. Musdalifah Dachrud, M.Si. Narasumber pada kegiatan tersebut diantaranya Ketua Komisioner Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara Herwyn Malonda, S.H., M.Pd., Warek II Dr. Musdalifah Dachrud, M.Si., serta Dr. Michael Mamuntu, M.A selaku Akademisi Universitas Sam Ratulangi. Kegiatan yang digagas oleh Bawaslu merupakan sosialisasi dalam rangka peningkatan partisipasi menjelang pelkada serentak 2020. Selain itu pula, materi yang dibawakan para pemateri berkaitan dengan peran dan tugas mahasiswa dalam pengawasan pilkada nanti. (humas)