IAIN MANADO UTUS MAHASISWA IKUTI PROGRAM KKN NUSANTARA 3T TAHUN 2020

iainmanado.official – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado tahun ini mengutus empat mahasiswa untuk mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Nusantara di Daerah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar) Tahun 2020. Ke empat mahasiswa tersebut terbagi di dua Provinsi yang berbeda, Abdurrahman dan Dedeng Afandi Sumianto yang merupakan mahasiswa Fakultas Syariah ditempatkan di Wilayah Kec. Sulamu…

By.

min read

iainmanado.official – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado tahun ini mengutus empat mahasiswa untuk mengikuti kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Nusantara di Daerah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar) Tahun 2020. Ke empat mahasiswa tersebut terbagi di dua Provinsi yang berbeda, Abdurrahman dan Dedeng Afandi Sumianto yang merupakan mahasiswa Fakultas Syariah ditempatkan di Wilayah Kec. Sulamu Kab. Kupang, Nusa Tenggara Timur bersama 75 Mahasiswa dari 28 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Nasional (PTKIN).

Sementara Vadlan Labulango dan Siti Sarah yang berasal dari Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah ditempatkan di Desa Waai Kec. Salahutu Kab. Maluku Tengah Provinsi Maluku bersama 20 Mahasiswa yang berasal dari 10 PTKIN. Kegiatan tersebut digagas oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama RI. Mereka akan melaksanakan pengabdian kepada masyarakat sebagai bentuk pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi di dua tempat yang berbeda selama satu bulan lebih hingga 11 Februari 2020 mendatang. (Humas)