iainmanado.official – Tim Debat utusan dari Lembaga Debat dan Riset IAIN Manado berhasil lolos pada tahapan awal ajang bergengsi Kompetisi Debat Nasional yang diselenggarakan oleh Mahkamah Konstitusi Ke-XII Tahun 2020. Kompetisi yang diselenggarakan oleh Mahkamah Konstitusi merupakan ajang bergengsi yang diikuti oleh Perguruan Tinggi Se – Indonesia. Pada tahapan selanjutnya, Iin Indriani Mokodompis (Mahasiswa semester 2 Fakultas Syariah), Chicilya Farradila Awumbas (Mahasiswa semester 2 Fakultas Syariah) dan Siti Fatima Suaiba (Mahasiswa Semester 4 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam) yang merupakan Tim Debat bakal mewakili IAIN Manado hingga saat ini sedang melakukan berbagai persiapan guna menghadapi tahapan selanjutnya yakni seleksi tingkat Regional.
“Mulai dari mencari bahan argumentasi, melatih ketajaman logika, mendisiplinkan diri untuk berpikir kritis, melatih artikulasi menjadi lebih baik serta melatih menulis adalah persiapan kami sebelum menghadapi kompetisi tingkat regional nanti” ucap Diosenda Mandalaki selaku Ketua Lembaga debat dan Riset
Pada pertandingan tingkat regional, IAIN Manado akan berhadapan dengan 23 Universitas yang lolos pada tahap awal. Tim Debat IAIN Manado optimis bakal masuk dalam 8 besar agar bisa masuk pada pertandingan tingkat Nasional
“Upaya yang akan dilakukan tim kami adalah dengan meningkatkan Individual Skills (Logical Thinking, Critical Thinking, Good Articulation) serta Team Work. Optimisme, Hard Work dan semangat dari Tim Debat serta seluruh komponen yang ikut membantu dalam persiapan, diharapkan mampu mengharumkan nama IAIN Manado di tingkat Regional hingga Nasional melalui salah satu lomba yang paling bergengsi ini.” kata Iin yang merupakan ketua tim debat MK IAIN Manado
Meski Pertandingan tingkat regional yang rencananya bakal digelar di UIN Sunan Ampel Surabaya pada pertengahan April nanti ditunda, persiapan untuk menghadapi pertandingan tetap terus berjalan.(sl)