,

REKTOR BERSAMA PANITIA SPAN-UM PTKIN HADIRI FGD

iainmanado.official – Rabu (8/4) Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado Delmus Puneri Salim, M.A., M.Res., Ph.D menghadiri “Focus Group Discussion” melalui telekonferensi yang diselenggarakan oleh Panitia Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri. Kegiatan FGD dihadiri oleh seluruh jajaran Rektor serta panitia penerimaan mahasiswa baru di masing-masing perguruan tinggi keagamaan islam.…

By.

min read

iainmanado.official – Rabu (8/4) Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado Delmus Puneri Salim, M.A., M.Res., Ph.D menghadiri “Focus Group Discussion” melalui telekonferensi yang diselenggarakan oleh Panitia Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri. Kegiatan FGD dihadiri oleh seluruh jajaran Rektor serta panitia penerimaan mahasiswa baru di masing-masing perguruan tinggi keagamaan islam. Pada FGD tersebut, terdapat beberapa poin pembahasan penting terkait pelaksanaan penerimaan mahasiswa baru diantaranya pemaparan terkait Kebijakan Umum SPAN-UM PTKIN tahun 2020, Kebijakan Strategis Penerimaan Mahasiswa Baru serta pemaparan laporan penerimaan mahasiswa baru jalur SPAN-UM PTKIN 2020. Selain itu, pelaksanaan verifikasi hasil seleksi dan penetapan kelulusan SPAN PTKIN dibahas pada pertemuan melalui telekonferensi pagi tadi.

Rektor IAIN Manado, Sekertaris Panitia Lokal serta tim IT saat menhadiri FGD berbasis telekonferensi pagi tadi

Fanny Zaman, S.Ag selaku Sekertaris panitia lokal IAIN Manado saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa pengumuman hasil seleksi penerimaan mahasiswa baru jalur SPAN PTKIN akan diumukan tanggal 10 April nanti

“Hasil seleksi akan diumumkan tanggal 10 nanti” tutur Fanny Zaman, S.Ag saat dikonfirmasi via whatsapp

Wakil Rektor I Dr. Ahmad Rajafi, M.HI Selaku Ketua Panitia Lokal SPAN-UM PTKIN IAIN Manado turut memberikan penjelasan terkait pelaksanaan seleksi penerimaan mahasiswa baru

“Tanggal 10 nanti akan dilaksanakan pengumuman untuk penerimaan mahasiswa baru jalur SPAN, sementara untuk jalur UM akan sesuai edaran panitia nasional akan dilaksanakan pada awal bulan Mei nanti” ucap warek I

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Rektor IAIN Manado, Wakil Rektor I Dr. Ahmad rajafi, M.HI Selaku Ketua Panitia Lokal SPAN-UM PTKIN, Fanny Zaman, S.Ag selaku Sekertaris serta Deshendra Thaib, S.Kom selaku tim IT .(sl)