iainmanado.official – Senin (26/4) Pengurus Rumah Moderasi IAIN Manado menyelenggarakan Rapat Koordinasi Pengurus bertempat di Gedung Rumah Moderasi Beragama IAIN Manado. Kegiatan Rakor yang dihadiri oleh para ketua-ketua Bidang beserta anggota diadakan dalam rangka menindaklanjuti hasil pertemuan dengan Wakil Rektor 1 tentang Pelaksanaan Program tahun anggaran 2021. Rapat Koordinasi di pimpin oleh Ketua Rumah Moderasi Dr. M. Taher Tanggung,M.Si yang dibuka oleh Sekertasi Rumah Moderasi beragama Dr. Mardan Umar, M.Pd
Dalam rapat tersebut, Ketua Rumah Moderasi Dr. M. Taher Tanggung,M.Si selaku ketua menyampaikan bahwa ada beberapa kegiatan yang perlu kita laksanakan yang tetap berpedoman pada surat edaran Direktur Jenderal
“Espektasi kita kedepan bahwa terkait moderasi beragama perlu memahami bahwa keberagamaan itu suatu hal yang dinamis. Moderasi beragama secara prinsip jangan dipahami sebagai moderasi agama, sebab agama sudah terlahir sebagai sebuah konsep yang menyapa kehidupan yang damai. Islam yang begitu ketat dengan salam sesungguhnya itu menyatakan agama ini selalu berada pada poros tengah dan memberikan ruang-ruang perlindungan untuk siapa pun,” ujarnya.
Sekertaris Rumah Moderasi Beragama Dr. Mardan Umar, M.Pd menyampaikan bahwa Moderasi beragama adalah sebuah komitmen untuk mengajarkan kepada ruang-ruang yang ada dalam perbedaan.
“dari perbedaan yang tumbuh dan berkembang sehingga produk dari moderasi beragama adalah toleran dan proses untuk bisa moderasi beragama adalah komunikasi yang baik. Untuk perguruan tinggi yang dalam lingkup pendidikan Islam harus memiliki pilar atau nilai yang terangkum dalam kata ihsan, yakni Integritas, Humanisme, Spiritulitas, Adaptability sebagai nilai dasar kehidupan yang perlu diajarkan kepada masyarakat” tuturnya.
Akhir dari rapat koordinasi telah menyepakati bahwa program yang telah diberikan oleh Wakil Rektor 1 akan segera direalisasikan sesuai dengan Surat Edaran yang ada serta seluruh pengurus menyatakan komitmennya untuk melaksanakan program yang ada. (Adm/thr)