REKTOR IAIN MANADO HADIRI KEGIATAN BNPT RI-FKPT SULUT: GELAR TOT MENJADI GURU PELOPOR MODERASI BERAGAMA

Iainmanado.official-Jum`at (16/09/2022). Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) lewat FKPT Sulut mengadakan kegiatan TOT menjadi Guru Pelopor Moderasi Beragama pada Kamis, 15/09/2022 yang bertempat di Gedung Teather, Fakultas Syariah Lantai 4. Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor IAIN Manado, Delmus P Salim yang merupakan juga bagian dari pengurus FKPT Sulut, sejumlah akademisi IAIN Manado,…

By.

min read

Iainmanado.official-Jum`at (16/09/2022). Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) lewat FKPT Sulut mengadakan kegiatan TOT menjadi Guru Pelopor Moderasi Beragama pada Kamis, 15/09/2022 yang bertempat di Gedung Teather, Fakultas Syariah Lantai 4.
Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor IAIN Manado, Delmus P Salim yang merupakan juga bagian dari pengurus FKPT Sulut, sejumlah akademisi IAIN Manado, unsur pengurus FKPT Sulut serta Guru-guru dari jenjang PAUD, TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA/MAK/SMK.
Max Surya Togas, SH selaku ketua pengurus FKPT Sulut menyampaikan kegiatan ini bagian dari internalisasi nilai-nilai agama, sosial, ekonomi dan budaya terhadap para pendidik. “Pembuatan bahan ajar berupa video pendek sosiodrama moderasi beragama menjadi unsur pokok pada pelatihan ini” Ungkap Ketua FKPT Sulut.
Kegiatan ini dibuka oleh Kaban Kesbangpol Provinsi Sulawesi Utara Ferry Sangian yang sekaligus membacakan sambutan dari wakil Gubernur Sulawesi Utara.

Hadir juga unsur dari BNPT RI Kolonel Sujatmiko selaku Kepala Sub Direktorat Propaganda BNPT RI dan Sholehuddin M.Pd dari akademisi Universitas Muhammadiyah Jakarta. Keduannya merupakan Narasumber yang menyampaikan seputar hal-hal substasial moderasi beragama bagi pelaku pendidikan serta pembuatan bahan ajar video pendek sosiodrama.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan karya Sholehuddin dalam bentuk buku yang diserahkan keoada Max Surya Togas dan Dr. Ahmad Rajafi. Karya tersebut berjudul “Wisdom Deradikalisasi Terorisme”.
Unsur FKPT Sulut yang turut memeriahkan kegiatan ini diantaranya Ketua FKPT Sulut (Max Surya Toga), Sekretaris FKPT Sulut (dr. Makmun Djaafara), Bendahara FKPT Sulut (Drs. Denny Rantung), Kabid Agama dan Sosial Dr. Ahmad Rajafi MH, Kabid Media dan Hukum (Aswin Lumintang, S.Sos), Kabid Penelitian (Delmus P. Salim, Ph.D) serta jajaran FKPT lainnya.

Tinggalkan Balasan