,

Apel Minggu Kedua Maret: Kepala Biro Menjadi Pembina Apel pagi

iainmanado.official- Apel pagi pada minggu kedua di bulan Maret, Kepala Biro AUAK, Dr. Drs. Marwan Razak, M.Pd.I. (13/03/2023). Nampak hadir pada Apel pagi Kepala Bagian, Kasubbag, Pengawas, Pejabat Fungsional, Kepala Unit dan lembaga serta para Pegawai ASN maupun Non ASN. Terdapat tiga poin penting yang disampaikan Kepala biro AUAK, pertama mengenai peristiwa perkelahian di area…

By.

min read

iainmanado.official- Apel pagi pada minggu kedua di bulan Maret, Kepala Biro AUAK, Dr. Drs. Marwan Razak, M.Pd.I. (13/03/2023). Nampak hadir pada Apel pagi Kepala Bagian, Kasubbag, Pengawas, Pejabat Fungsional, Kepala Unit dan lembaga serta para Pegawai ASN maupun Non ASN.

Terdapat tiga poin penting yang disampaikan Kepala biro AUAK, pertama mengenai peristiwa perkelahian di area kampus pada malam minggu 11 Maret 2023 sekitar pukul 00.30 Wita dini hari. “Telah terdapat langkah-langkah penyelesaiannya namun dari kejadian tersebut keamanan lingkungan kampus perlu ada kajian atau evaluasi mengenai keamanan lembaga kita. Letak kampus kita yang berada di Jl. Ringroad yang tidak  lepas dari suara kendaraan yang memepengaruhi aktivitas di lingkungan IAIN Manado, hal ini harus dikaji secara institusional. Kesiagaan Security harus ditingkatkan serta untuk jam buka tutup gerbang utama perlu diperhatikan”. Jelas Kepala Biro

“Kedua fokus kerja ditingkatkan meskipun akan memasuki bulan  Ramadhan, presensi PNS yang harus menggunakan pusaka menurut kepegawaian sudah maksimal pelaksanaannya. Rencana pemerintah dalam pemanfaatan presensi secara digital memang rentan dihack atau pakai joki dalam hal presensi, namun kita tidak boleh melakukan hal demikian sebagai abdi negara”. Ujar Kepala Biro

Selanjutnya mengenai evaluasi pelaporan tahun anggaran 2022, pada saat pembukaan kegiatan masing-masing PTKIN disampaikan presentase capaian pelaporan anggaran IAIN Manado baru 40%. Kemudian untuk pelantikan pejabat administrator, pengawas dan CPNS ke PNS akan dilantik dalam waktu dekat. (Adm/AF)