Wakil Rektor I IAIN Manado Berbagi Wawasan Kelembagaan dan Etika Kerja dalam Pembekalan PPL 2023

iainmanado.official- Wakil Rektor I IAIN Manado, Dr. Edi Gunawan, M.HI., menjadi narasumber dalam acara Pembekalan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Tahun 2023 yang diadakan oleh Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah. Acara ini dilaksanakan di Gedung Teater Syariah lantai 4 pada tanggal 24 Agustus 2023. Dalam pembekalan ini, Dr. Edi Gunawan, M.HI memberikan wawasan yang berharga kepada…

By.

min read

iainmanado.official- Wakil Rektor I IAIN Manado, Dr. Edi Gunawan, M.HI., menjadi narasumber dalam acara Pembekalan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) Tahun 2023 yang diadakan oleh Fakultas Ushuludin Adab dan Dakwah. Acara ini dilaksanakan di Gedung Teater Syariah lantai 4 pada tanggal 24 Agustus 2023. Dalam pembekalan ini, Dr. Edi Gunawan, M.HI memberikan wawasan yang berharga kepada mahasiswa mengenai pengalaman lapangan dalam konteks fakultas mereka.

Dalam sambutannya, Pak Edi Gunawan berbagi pengetahuan tentang manajemen kelembagaan dan pentingnya pemahaman tentang definisi serta fungsi kelembagaan dalam suatu organisasi. Menurutnya, manajemen kelembagaan berkaitan erat dengan upaya mencapai tujuan yang telah ditetapkan dalam struktur organisasi yang terstruktur dengan peran yang terdefinisi dengan jelas.

Selanjutnya, beliau menjelaskan bahwa kelembagaan adalah suatu sistem sosial yang bertujuan untuk mencapai tujuan tertentu dengan berfokus pada perilaku yang sesuai dengan nilai, norma, dan aturan yang berlaku. Tugas kelembagaan meliputi penyusunan kebijakan teknis, rencana program dan kegiatan, koordinasi, monitoring, evaluasi, dan pelaporan di bidang kelembagaan.

Dalam bagian lain pembekalannya, Bapak Edi Gunawan juga memberikan pandangan tentang pentingnya menjaga nama baik lembaga. Ia menggarisbawahi bahwa menjaga nama baik lembaga bukan hanya tentang citra, tetapi juga menciptakan perilaku yang baik guna membangun pandangan positif di mata masyarakat. Beliau memaparkan beberapa cara untuk menjaga nama baik lembaga, seperti bekerja sesuai standar, menghormati rekan kerja, menghargai waktu, dan menunjukkan loyalitas terhadap lembaga.

Di akhir pembekalannya,. Bapak Edi Gunawan menekankan tentang pentingnya loyalitas dalam berbagai hubungan, termasuk dalam dunia kerja. Beliau juga memberikan sembilan cara mudah untuk membangun loyalitas karyawan terhadap bisnis, termasuk menumbuhkan rasa percaya terhadap pemimpin, menciptakan manajemen SDM yang baik, memberikan hak karyawan sesuai perjanjian, menciptakan suasana kerja yang nyaman, memberikan jenjang karir yang jelas, memberikan fleksibilitas bagi karyawan, memberikan apresiasi atas pencapaian karyawan, menciptakan keseimbangan antara dunia kerja dan pribadi karyawan, serta memberikan bantuan dalam masalah keuangan karyawan.

Acara pembekalan PPL ini diakhiri dengan sesi tanya jawab antara narasumber dan mahasiswa, di mana mahasiswa dapat mengajukan pertanyaan-pertanyaan terkait topik yang telah dibahas. Dr. Edi Gunawan berharap bahwa wawasan yang telah diberikan dapat membantu mahasiswa dalam menghadapi pengalaman lapangan dan membangun karakter serta kualitas kerja yang baik di masa depan. (Adm/AF)