iainmanado.official — Rektor IAIN Manado, Prof. Dr. Ahmad Rajafi, M.H.I., menyampaikan ucapan selamat atas pencapaian akreditasi baru empat jurnal akademik di lingkungan IAIN Manado. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen institusi dalam meningkatkan kualitas publikasi ilmiah dan mendukung pengembangan ilmu pengetahuan. (13/11)
Keempat jurnal yang berhasil meraih akreditasi baru dari SINTA (Science and Technology Index) adalah:
- Journal of English Language Teaching, Linguistics, and Literature Studies (Akreditasi SINTA 4, untuk edisi Vol. 1 No. 2 Tahun 2021 hingga Vol. 6 No. 1 Tahun 2026).
- Al-Aqdu: Journal of Islamic Economics Law (Akreditasi SINTA 5, untuk edisi Vol. 1 No. 2 Tahun 2021 hingga Vol. 6 No. 1 Tahun 2026).
- Jurnal Al-Mashadir: Journal of Arabic Education and Literature (Akreditasi SINTA 5, untuk edisi Vol. 1 No. 2 Tahun 2021 hingga Vol. 6 No. 1 Tahun 2026).
- Kunuz: Journal of Islamic Banking and Finance (Akreditasi SINTA 5, untuk edisi Vol. 1 No. 1 Tahun 2021 hingga Vol. 5 No. 2 Tahun 2025).
“Capaian ini merupakan hasil kerja keras, dedikasi, dan sinergi luar biasa dari seluruh pengelola jurnal. Saya mengucapkan terima kasih kepada tim pengelola jurnal dari Prodi Tadris Bahasa Inggris (TBI), Pendidikan Bahasa Arab (PBA), Hukum Ekonomi Syariah (HES), dan Perbankan Syariah (PS), yang telah bekerja keras menjaga kualitas dan konsistensi publikasi. Tak lupa, apresiasi khusus saya sampaikan kepada Ibu Faradila Hasan, M.H., Ketua Rumah Jurnal IAIN Manado, atas kontribusinya dalam mengawal pengelolaan jurnal ini,” ujar Prof. Ahmad Rajafi.
Beliau juga berharap pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh civitas akademika untuk terus meningkatkan kualitas riset dan publikasi. “Keberhasilan ini tidak hanya meningkatkan reputasi jurnal, tetapi juga membawa nama baik IAIN Manado,” tambahnya.
Jurnal-jurnal ini diharapkan dapat terus menjadi wadah bagi para akademisi untuk mempublikasikan penelitian berkualitas yang berdampak nyata pada pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat. (Adm/AF)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.