Rektor IAIN Manado Beri Arahan kepada CPNS Angkatan 2024: Jadilah Pegawai Produktif, Inovatif, dan Adaptif

iainmanado.official- Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado, Prof. Dr. Ahmad Rajafi, M.H.I, memberikan arahan langsung kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) angkatan 2024 yang baru mulai aktif bekerja di lingkungan IAIN Manado. Kegiatan ini berlangsung di ruang Rektor dan menjadi momen penting dalam proses pembinaan awal para CPNS. (14/05) Dalam arahannya, Rektor menekankan pentingnya…

By.

min read

WhatsApp Image 2025-05-14 at 15.31.28 (1)

iainmanado.official- Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado, Prof. Dr. Ahmad Rajafi, M.H.I, memberikan arahan langsung kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) angkatan 2024 yang baru mulai aktif bekerja di lingkungan IAIN Manado. Kegiatan ini berlangsung di ruang Rektor dan menjadi momen penting dalam proses pembinaan awal para CPNS. (14/05)

Dalam arahannya, Rektor menekankan pentingnya sikap profesionalisme dan tanggung jawab sebagai abdi negara. “Jadilah pegawai yang produktif, inovatif, dan adaptif, karena tantangan ke depan semakin kompleks. Penyesuaian dengan lingkungan kerja itu penting, tapi lebih dari itu, kalian juga harus membawa semangat baru,” tegas Prof. Ahmad Rajafi.

Beliau juga mengajak para CPNS untuk mencontoh hal-hal baik dari para senior, khususnya dalam hal kedisiplinan, semangat kerja, dan produktivitas. “Jangan hanya menjadi pengikut, tapi jadilah penggerak. Tunjukkan kontribusi melalui kerja nyata dan ide-ide segar yang bisa memperkuat kinerja institusi,” tambahnya.

Turut mendampingi dalam kesempatan tersebut, Kepala Biro AUAK, H. Rikson N. Hasanati, M.Pd.I, yang juga menyampaikan dukungan penuh terhadap pembinaan CPNS sebagai generasi penerus birokrasi di IAIN Manado.

Melalui arahan ini, diharapkan para CPNS dapat segera beradaptasi dan menunjukkan performa terbaiknya dalam mendukung visi IAIN Manado sebagai kampus berbasis multikultural yang unggul dan berdaya saing di Asia Tenggara. (Adm/AF)

Tinggalkan Balasan