Prestasi Gemilang, IAIN Manado Sabet Juara 1 Badminton dan Catur PORSENI

iainmanado.official-Kontingen Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) yang digelar di MAN 1 Kotamobagu. Pada ajang tersebut, IAIN Manado berhasil meraih Juara 1 pada cabang olahraga Badminton Ganda Putra dan Catur. Juara 1 cabang Badminton Ganda Putra diraih oleh Nazar Irfiawan Pomalingo, M.H dan Kamaruddin, M.Pd…

By.

min read

Biru Kuning Modern Siswa Berprestasi Instagram Post

iainmanado.official-Kontingen Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Manado menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) yang digelar di MAN 1 Kotamobagu. Pada ajang tersebut, IAIN Manado berhasil meraih Juara 1 pada cabang olahraga Badminton Ganda Putra dan Catur.

Juara 1 cabang Badminton Ganda Putra diraih oleh Nazar Irfiawan Pomalingo, M.H dan Kamaruddin, M.Pd yang tampil solid dan penuh semangat sportivitas sejak babak awal hingga partai final. Kekompakan dan strategi permainan yang matang mengantarkan keduanya meraih posisi tertinggi pada cabang tersebut.

Sementara itu, prestasi Juara 1 pada cabang olahraga Catur diraih oleh Abdul Kahar Muzakkir, S.N Tuli, S.Ag. Dengan ketenangan dan kemampuan analisis yang baik, ia berhasil mengungguli para peserta dari kontingen lain dan memastikan gelar juara untuk IAIN Manado.

Keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan dan pendampingan penuh pimpinan IAIN Manado. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan IAIN Manado, Prof. Dr. Edi Gunawan, M.H.I., yang mendampingi seluruh kontingen sejak awal kedatangan hingga berakhirnya kegiatan PORSENI, menyampaikan apresiasi atas capaian yang diraih para atlet.

“Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras, kekompakan, dan semangat juang seluruh kontingen. Sejak awal kami menekankan bahwa PORSENI bukan hanya tentang meraih juara, tetapi juga menjunjung tinggi sportivitas, kebersamaan, dan membawa nama baik institusi. Alhamdulillah, ikhtiar tersebut membuahkan hasil yang membanggakan,” ujar Prof. Edi.

Ia juga menambahkan bahwa kehadiran pimpinan dalam mendampingi kontingen dari awal hingga selesai merupakan bentuk komitmen institusi dalam mendukung pengembangan minat dan bakat sivitas akademika di bidang olahraga dan seni.

Prestasi yang diraih kontingen IAIN Manado pada ajang PORSENI ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh sivitas akademika untuk terus berprestasi dan berkontribusi positif bagi institusi. (AF)

Tinggalkan Balasan