Memantapkan Arah: FGD Pascasarjana IAIN Manado Kaji Visi, Misi, Tujuan dan Sasaran Program

iainmanado.official- Pascasarjana IAIN Manado menggelar sebuah Focus Group Discussion (FGD) yang bertujuan untuk mereview Visi, Misi, Sasaran, dan Tujuan (VMTS) program mereka. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Ujian Pascasarjana IAIN Manado pada Selasa, 2 April 2024, dimulai pukul 13.30 Wita. Acara ini dibuka oleh Direktur Pascasarjana, Dr. Yusno A. Otta, M.Ag., dan dihadiri oleh Dosen…

By.

min read

iainmanado.official- Pascasarjana IAIN Manado menggelar sebuah Focus Group Discussion (FGD) yang bertujuan untuk mereview Visi, Misi, Sasaran, dan Tujuan (VMTS) program mereka. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Ujian Pascasarjana IAIN Manado pada Selasa, 2 April 2024, dimulai pukul 13.30 Wita. Acara ini dibuka oleh Direktur Pascasarjana, Dr. Yusno A. Otta, M.Ag., dan dihadiri oleh Dosen Tetap Program Studi (DTPS), Alumni, serta Mahasiswa Pascasarjana.

Bentuk kegiatan ini mencakup pembahasan secara mendalam terkait VMTS Pascasarjana. Untuk itu, tim pembahasan VMTS yang terdiri dari Dosen, Alumni, dan Mahasiswa yang hadir, dibentuk. Hasil dari pembahasan ini kemudian dipresentasikan untuk mendapatkan masukan dan evaluasi lebih lanjut.

Proses review dimulai dari pemahaman terhadap Program Pascasarjana secara keseluruhan, yang dipimpin langsung oleh Direktur Pascasarjana. Kemudian, dilanjutkan dengan review masing-masing Program Studi, yaitu Hukum Keluarga (AS), Ekonomi Syariah (ES), Manajemen Pendidikan Islam (MPI), dan Pendidikan Agama Islam (PAI). Setiap program studi dipimpin oleh Kaprodi yang bertanggung jawab.

Program Studi Hukum Keluarga (AS) dipimpin oleh Kaprodi, Dr. Hasyim S. Lahilote, M.H., sementara Prodi Ekonomi Syariah (ES) dipimpin oleh Kaprodi, Dr. Suprijati Sarib, M.Si. Prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) dipimpin oleh Kaprodi, Dr. Srifani Simbuka, SS., M.Educ.,Stud., M.Hum., dan terakhir, presentasi dari Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) disampaikan oleh Kaprodi, Dr. Andi Mukarramah Nagauleng, S.S. M.Pd.

Setelah selesai melakukan review terhadap VMTS, kegiatan dilanjutkan dengan Buka Puasa Bersama bagi para undangan dan tim Pascasarjana IAIN Manado. Ini menjadi momentum yang baik untuk mempererat hubungan antara semua pihak yang terlibat dalam proses pendidikan di Pascasarjana IAIN Manado.

Kontributor: RP

Editor: AF

Tinggalkan Balasan