iainmanado.official- Kepala Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (TIPD) IAIN Manado, Nur Fadli Utomo, M.Pd, bertindak sebagai pembina Apel pagi yang digelar di halaman Rektorat IAIN Manado. Acara tersebut berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh para Wakil Rektor, Kabag ULA, Kasubbag TU, PPK, para JFT, serta pegawai ASN dan Non ASN. (03/06)
Dalam sambutannya, Nur Fadli Utomo menyampaikan bahwa IAIN Manado telah berhasil melewati tahap AL APT (Assesmen Lapangan Akreditasi Perguruan Tinggi). Langkah selanjutnya adalah mempersiapkan institusi untuk sertifikasi ISO. “Kami semua sudah melewati tahap AL APT, selanjutnya akan mempersiapkan ISO. Jadi mohon kerjasamanya bagi panitia ISO untuk semangat mempersiapkannya,” ujar Nur Fadli.
Selain itu, beliau juga mengingatkan para dosen untuk memastikan bahwa Ujian Tengah Semester (UTS) dan Ujian Akhir Semester (UAS) dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh pihak kampus. Hal ini untuk menjaga kualitas dan disiplin proses akademik di IAIN Manado.
Apel pagi yang diadakan ini juga menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan disiplin kerja di lingkungan kampus. Kegiatan serupa juga dilaksanakan di masing-masing Fakultas dan Pascasarjana IAIN Manado, menunjukkan komitmen seluruh civitas akademika dalam menjaga kedisiplinan dan semangat kerja demi kemajuan institusi.
Dengan adanya persiapan menuju sertifikasi ISO, IAIN Manado diharapkan dapat meningkatkan standar mutu dan layanan pendidikan, serta memberikan yang terbaik bagi mahasiswa dan masyarakat. (Adm/AF)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.